SELAMAT DATANG DI BLOG RESMI "PROGRAM KEAHLIAN PERHOTELAN" SMK SAHID SURAKARTA

Kamis, 21 Mei 2020

Grooming For Hotelier

Salah satu hal yang harus diperhatikan ketika kita ingin bergabung di dunia jasa seperti hotel adalah bagaimana mempersiapkan personal grooming yang baik. Personal grooming meliputi personal hygiene dan sanitasi didalamnya. Industri yang bergerak di bidang jasa berbeda dengan industri manufaktur dimana produk  bisa disortir atau di coba dulu oleh calon konsumen. Maka untuk menjual jasa diperlukan personal grooming dan atribut oleh semua penjual jasa sebagai kesan pertama yang akan dilihat oleh calon konsumen dan satu hal yang membuat calon konsumen yakin untuk menggunakan jasanya.  Penampilan, kebersihan, komunikasi , dan attitude akan mendukung sekali industri jasa dalam memjual produknya.

Everybody is Marketer, bahwa semua petugas yang ada pada lingkup suatu hotel merupakan seorang penjual meskipun di hotel sendiri terdapat bagian yang khusus melakukan pemasaran dan penjualan yaitu marketing. Tamu tidak akan pernah memilih kepada siapa mereka akan mencari informasi mengenai produk hotel melainkan kepada siapapun tamu akan bertemu pertama kali. Maka alangkah baiknya jika semua karyawan dibekali dengan cara berpenampilan menarik, kebersihan, komunikasi, dan attitude yang baik. Hal semacam ini akan menunjang rasa percaya diri seorang petugas hotel dalam berinteraksi dengan calon konsumen/ calon tamu.

Grooming seharusnya menarik dan tidak berlebihan.

Minggu, 17 Mei 2020

Bagaimana pengalaman On The Job Training di Industri ?

Apa sih yang siswa-siswi dapatkan selama melaksanakan program kelas industri melalui program On The Job Training di beberapa hotel. Nah, kami coba sedikit sampaikan cerita beberapa pengalaman siswa-siswi yang telah menyelesaikan program tersebut. Kira-kira apa sih yang mereka dapatkan dan manfaat yang mereka peroleh ? Yuk kita baca hasil tanya jawab dengan siswa-siswi.

"Dari ojt saya banyak mendapatkan pengalaman yang  sebelumnya belum pernah saya dapatkan. Dengan ojt saya mendapatkan pengalaman bertemu dengan tamu dan mengetahui bagaimana cara melayani tamu dengan baik.. selama ojt saya diajarkan untuk profesional dalam segala hal. Saya dituntut untuk berfikir kreatif dan  inisiatif dalam bekerja. Manfaat dari ojt ini saya dapat mempratikkan secara langsung bagaimana cara menghandle tamu..
Dan ojt ini merupakan pengalaman yang nantinya menjadi acuan saya dalam bekerja di bidang perhotelan.Adanya ojt ini membuat saya mengerti bagaimana proses kerja di lapangan secara langsung" - Diah/XI Perhotelan 1(Aziza Hotel by Horison)


"Hallo teman teman saya mau sedikit cerita tentang pengalaman saya selama OJT di Hotel Lorin solo , Sebelumnya perkenalkan nama saya Andrea Arya Bima dari kelas XI hotel 2 . Saya pribadi sangat senang bisa masuk disana banyak pengalaman kerja yang saya dapat selama saya menjadi Housekeeping . Banyak hal baru yang saya dapat seperti menjadi seorang room boy ,public area yang bisa bekerja dengan baik , terampil , dan tepat waktu . Maanfat pribadi dari saya adalah melatih ketrampilan ,melatih kedisiplinan , dan menambah ilmu wawasan baru yang berhubungan langsung dengan Ilmu Industri Perhotelan."- Andre/XI Perhotelan 2 (Lor In Hotel)


"Sesuai kurikulum yang di tentukan, SMK Sahid Surakarta setiap tahunnya mengadakan program  On The Job Training atau yang biasa disingkat OJT. Saya salah satu siswa yang mengikuti program tersebut. Setiap jurusan di Sekolah tentunya akan di tempatkan ke tempat-tempat berbeda. Saya di sekolah mengambil jurusan perhotelan dan ditempatkan di Hotel Horison Aziza Solo yang termasuk jenis hotel syariah, dibagian FO (front office) . Disana saya memperoleh banyak pengalaman dan ilmu yang sebelumnya belum saya ketahui. Dari bagaimana kita menyapa tamu dengan nuansa islami sampai membuat reservasi online maupun tamu datang langsung ke hotel (walk in guest). Disana saya dibimbing oleh senior-senior yang menurut saya menyenangkan. Saya pernah melakukan kesalahan namun, dari kesalahan itu saya menjadi lebih hati-hati dalam bekerja dan menjadikan itu sebagai pembelajaran. Dari kesalahan saya tahu mana yang benar dan mana yang salah. Pesan saya ialah tidak perlu takut salah untuk mendapatkan pengalaman dan banyak ilmu karena dari situ kita bisa belajar dan menjadi tahu mana yang benar dan mana yang salah" - Tamarin / XI Perhotelan 3 ( Aziza Hotel by Horison)

"Pengalaman saya waktu ojt di Nava hotel sangat berkesan. Disana saya masuk di bagian houskeeping. Dengan kegiatan ini saya sebagai siswa perhotelan merasa bisa membentuk ketrampilan untuk bekal masa depan nanti. Dan yang paling terkesan adalah saya dapat belajar tanggung jawab terhadap pekerjaann. - Herlambang/XI Perhotelan 4 (Nava Hotel Tawangmangu)"

"Memiliki wawasan yang luas dalam bidang service dan menambah pengalaman siap kerja"-Nathania/XI Perhotelan 3 (The Sunan Hotel)

"Saya akan menceritakan pengalaman saya selama ojt di Syariah Hotel Solo. Awalnya saya bertanya kepada pebimbing saya beliau namanya pak awang, tanpa basa basi saya katakan saja kepada beliau apa yg saya pikirkan tentang ojt itu jelek, kurang kerjaan, tdk asyik, krna yg saya pikirkan selama ojt tidak ada libur, menjadi karyawan dan harus memiliki bertanggung jawab yg besar d hotel tsb, dan saya berpikir itu pasti krna saya ojt d hotel tsb mau gk mau saya harus mengikuti peraturan dri pihak hotel, nah di balik itu semua saya adalah seorang pelajar dari SMK SAHID SURAKARTA dan ingin beljar seberapa penting dan luasnya sih perhotelan itu? Sehingga harus menjalani ojt segala, kan capekk, ibarat kerja bagaikan kuda alias tdk di gaji,. Nah setelah saya bergabung di OJT SYARIAH HOTEL SOLO saya mendapatkan bagian d HOUSEKEEPING dan saya mulai mengenal bagian hk itu sangat mengasyikkan walaupun orng" Banyak mengatakan bagian HK itu kan sperti pembantu, kotor, gk steril pokoknya sgala nya lah, ya saya akui itu benar, tetapi banyak orng " Tdk bisa melakukan apa yg bgian HK lakukan bnyak pelajaran dari HK yg saya dapatkan CONTOHNYA saya dapat mempraktekan di saat pandemi COVID 19 yg harus berdiam d rumah saja. Dan alhamdulillah saya sangat betah di bagian HK,. Karna kunciny adalah:jika kita niat melakukan sesuatu tanpa ada imbalan percayalah apa yg kita lakukan selagi itu positif pasti lancar sperti air yg selalu mengalir tanpa henti di manapun, dan ingatlah bahwa di balik semua itu pasti ada doa ortu dan pembimbing kita yg selalu mensupport kita ke jln yg benar. Dan jngn pernah berpikir bahwa hidup ini mudah sperti membalikkan telapak tangan. Dari OJT saya dpat menyimpulkan bahwa ortu dngan susah payah mencari nafkah untuk kluarga nya, dan dari OJT saya dpt bljar menghargai waktu dan tanggung jawab."-Yuspita/XI Perhotelan 2 (Syariah Hotel)


"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak The Alana Solo karena telah menerima saya untuk kegiatan OJT dan selama saya  praktek kerja industri. Di Alana Hotel  ini saya mendapatkan ilmu dan pengalaman yang luas dalam bidang perhotelan terutama dalam Housekeeping . Saya merasa sangat nyaman prakerin disini karena staf dan karyawan bisa bekerja sama dengan saya dan mempermudah saya dalam menyelesaikan tugas yang diberikan dan memberikan bimbingan kepada saya dan ilmu yang mereka berikan kepada saya sangat mudah dimengerti . Praktek Kerja Industri merupakan kegiatan yang menuntut siswa agar belajar disiplin dan tentunya dituntut agar dapat bekerja dengan menerapkan segala pengetahuan yang di berikan di sekolah.  Kegiatan praktek kerja Industri dapat membentuk siswa agar dapat bekerja, walaupun kenyataannya masih di sekolah. banyak ilmu ilmu baru yang didapat selama kegiatan prakerin yang tentu saja dapat dijadikan bahan dan pengalaman untuk bekerja di masa depan. untuk saya pribadi tentu merasa puas dan bahagia karena dapat menjalankan kegiatan praktek kerja industri dengan baik hingga berakhirnya kegiatan ini.- Rizky/XI Perhotelan 1 (Alana Hotel Solo)

"Praktek kerja industri atau prakerin merupakan kegiatan yang diupayakan dari sekolah yang melibatkan siswa siswi khususnya SMK dan dilaksanakan di dunia industri untuk tujuan pendidikan.
Dalam prakteknya, yang terlibat dalam kegiatan prakerin tentu akan mendapatkan bekal terlebih dahulu dari pembimbingnya di sekolah. Tujuan saat prakerin :
-Mengetahui secara langsung bagaimana keadaan lingkungan kerja yang sebenarnya
-Mengetahui cara menggunakan peralatan sesuai standar
-Mendapatkan ilmu tambahan yang tidak di dapatkan di sekolah
-Melatih dan memupuk  rasa tanggung jawab terhadap pekerjaan selama trainning
  Manfaat saat prakerin
-Mampu membedakan teori sekolah dengan praktek dunia usaha
-Mendapatkan  pengalaman agar siap terjun langsung di dunia pariwisata
-Mampu  menjadi tenaga kerja yang berkualitas sesuai dengan yang dibutuhkan oleh dunia pariwisata" - Stevany/XI Perhotelan 3 (The Sunan Hotel)


"Banyak sekali yang saya dapatkan saat ojt di hotel selama 3 bulan ini antara lain adalah: gimana caranya menghandle complain dari tamu, gimana caranya set up breakfast, gimana caranya clear up yang baik, gimana caranya handle buffet/ checker, gimana cara nya set up banquet(set up ruang meeting, set up wedding, set up untuk seminar, dan lain2), gimana caranya membaca beo, gimana cara nya menjadi greeter yang baik, gimana cara nya menghandle sistem (membuat nota,membuat captain order,dll), gimana caranya menghafalkan menu supaya lebih mudah untuk melakukan taking order kepada pelanggan, dan masih banyak lagi pengalaman yang saya dapatkan saat ojt. Saya sangat senang sekali karena Smk Sahid Surakarta memberikan program ojt kepada siswa siswi agar mereka mendapat banyak pengalaman yang kelak dapat di gunakan di industri selain itu saat di ojt saya juga punya banyak teman baru dari sekolah lain dan bisa kenal dengan senior2 yang baik di hotel tempat saya ojt." - Tabitha/XI Perhotelan 3 (Aziza Hotel by Horison)


"Nama saya Fani Firgianto. saya ojt di hotel lor in kurang lebih 4 bulanan , pada departemen fbs.  Pertama kali masuk dunia perhotelan sempet bingung sama apa yang harus dilakuin  tentang SOP dari hotel yang ada, dari situ saya belajar tentang disiplin waktu, bertanggung jawab sama tugas yang ada, bertemu dengan banyak tamu yang pada dasarnya mempunyai sifat yang berbeda, handle ala carte, tau jenis-jenis minuman ber alkohol dan non alkohol, apalagi jika ada tamu bule sebenernya itu adalah peluang kita buat belajar bahasa inggris, pertama kali memang terkesan susah buat masuk dunia perhotelan, tapi lama-lama saya tau dan bisa banyak belajar tentang dunia perhotelan baik tentang attitude kpd tamu, pelayanan yang excellent dan masih banyak lagi pengalaman yang bisa di temuin ketika masuk dunia perhotelan. Sayang sekali krna adanya covid-19 ini ojt diberhentikan. aya berharap untuk kedepannya bisa lebih dipersiapkan dengan matang2 bekal yang kita bawa saat ojt sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik untuk tamu.Terimakasih" - Fany XI Perhotelan 2 (Lor In Hotel)

Menggali Potensi Kewirausahaan Melalui Kegiatan Edufair

  Kegiatan Edufair (pameran pendidikan) di sejumlah sekolah menengah pertama tentunya menjadi salah satu media untuk memperkenalkan  bagi si...